Follow me on Twitter RSS FEED

Mutiara Khatulistiwa .. Adalah Kalbar

Posted in

Mutiara, manifestasi segala keindahan berikut kisahnya nan abadi.
Sebutir mutiara bak titipan kisah dewi, berawal dari setitik air mata kerang saat membungkus sebutir pasir yang menerobos tubuhnya. Proses yang teramat perlahan, mengeras, kemudian membentuk lapisan kristal bercahaya. Pemahaman panjang terhadap potensi Kalbar, kisah mengenai separuh dari 14 wilayah administratifnya merupakan kabupaten dan kota maritim.
  
Begitupun nilai sebutir mutiara. Meski ia terbenam di dasar samudera, suatu saat akan diketemukan, dibersihkan, lalu diletakkan di tempat tertinggi. Adalah nilai yang terbentang dari pantai Utara di Sambas menuju pesisir Selatan ke Ketapang. Teruntai sepanjang 1.300 KM melintasi sumbu Khatulistiwa, bak etalase mutiara pada gugusan 217 pulau-pulau kecil Kalbar berikut kisah kekayaannya. Berbekal pengetahuan berikut segenap aplikasi dan publikasinya, mendokumentasikan proses setitik air mata yang menghasilkan kristal mutiara hingga terkandung segala nilai tentang Khatulistiwa.
Mutiara Khatulistiwa menjadi kekayaan realita sekaligus kilau harapan melalui 40 karya fotografi bawah air (underwater photography). Ia diabadikan oleh para penyelam dan fotografer Kalbar di kandungan lautnya sendiri. Semoga menjadi bagian dari kejayaan mutiara masa depan, bagi khasanah bahari Khatulistiwa. 
Mutiara Khatulistiwa, persembahan fotografi bawah air tentang Kalbar.

3 komentar:

Anonim mengatakan...

Mohon informasi tempat menginap di Pulau Randayan. Trims pak.

endyonisius mengatakan...

Ada penginapan (cottage) di pulau Randayan, juga home-stay di pulau Lemukutan.

duke mengatakan...

Pameran Fotografi Bawah Laut Kalimantan Barat.
https://www.youtube.com/watch?v=xRmY1HA7y_8

Posting Komentar